Selasa, 25 Agustus 2009

Blok M Plaza Gelar Belewah Ramadhan 1430 H | 2009 M

Kebayoran Baru, Warta Kota

Seperti biasa, sejumlah mal di Jakarta menggelar acara ngabuburit, menghabiskan waktu sambil menunggu berbuka puasa. Salah satunya adalah Blok M Plaza, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Untuk Ramadan tahun ini, pihak pengelola Blok M Plaza menggandeng Radio Global menggelar acara Belewah Ramadan. Belewah adalah singkatan dari belajar lewat Al Quran dan Hadits.

Acara tersebut dimulai sejak pukul 16.30 hingga pukul 17.30. Menurut Mumu (28), project officer Global Radio, acara ini diadakan setiap bulan Ramadan. "Selama ini kami menggelar acara on air terus, baru dua tahun ini kami adakan off air. Tahun ini kami mengadakan kerja sama dengan Blok M Plaza," katanya, Sabtu (22/8) sore.

"Kalau on air cuma interaksi dengan penyiar, artis, dan narasumber saja. Tapi sekarang di acara off air kami bisa lebih leluasa ngobrol dengan pengunjung dan masyarakat di sekitar lokasi siaran," ujar Mumu.

Acara Belewah Ramadan digelar mulai 22 Agustus hingga 22 september 2009, setiap hari pukul 16.30-17.30.

Acara tersebut juga mendatangkan artis top Ibu Kota. "Kalau hari biasa atau weekdays, artis yang kami hadirkan adalah artis newcomer. Kalau weekend kami mengundang artis yang sudah tenar, seperti Juliette, Alexa, Irwansyah, Vidi Aldiano, Lucky Wija dan Rasti, serta Beage.

Hari Sabtu (22/8) ini hadir Ussy Sulistyawati yang menghibur pengunjung Blok M Plaza, menjelang buka puasa. Tak lupa diselingi ceramah yang dibawakan Ustadz Limpad Hadi Pratama.

Sementara itu, Assistant Advertising and Promotion Blok M Plaza, Fani (30), mengatakan bahwa program ceramah tersebut memang sengaja dihadirkan di bulan Puasa ini.

"Selain ceramah, kami setiap hari membagi-bagikan kurma secara gratis ke pengunjung Blok M Plaza mulai jam pukul 17.00 sampai pukul 18.00. Lalu, setiap Selasa dan Kamis, kami mengadakan Ramadhan Jazz Night, mulai pukul 19.00 sampai pukul 21.00. Lokasinya di Atrium Upperground Blok M Plaza," ujarnya.

Menyambut datangnya bulan suci Ramadan, seluruh karyawan dan staf Blok M Plaza mengenakan seragam khusus yang bertema Ramadan/Islami. Berdasarkan pengamatan Warta Kota, para staf dan karyawan laki-laki mengenakan peci dan berkalung sorban. Sementara di gerbang luar Blok M Plaza, pihak pengelola memasang ornamen khusus yakni hiasan kubah berbentuk kubah mesjid.

Pengamatan Warta Kota, pengunjung di Blok M Plaza tampak normal. Hanya lokasi makan seperti restoran cepat saji McDonald's, Pizza Hut, Bakso Malang Karapitan, dan food court di lantai 6 tampak dipenuhi mereka yang berbuka puasa.

Senin, 24 Agustus 2009

SMART MOTIVATOR | LIMPAD HADI PRATAMA TAMPIL SEBAGAI NARA SUMBER DI PLAZA BLOK M



Smart Motivator | Limpad Hadi Pratama tampil di hari pertama puasa sebagai Nara Sumber bersama Artis Ibukota Ussy Sulityowaty dalam Program Acara "BELEWAH RAMADHAN 1430 H" yg digelar oleh Global Radio 88,4 FM, ON AIR dari Plaza Blok M - Jakarta pada hari sabtu, 22 Agustus 2009, mengangkat tema : "Road to Taqwa Island"




Sabtu, 15 Agustus 2009

RAMADHAN : ROAD TO TAQWA ISLAND

Sahabat yg smart,
Menjalankan ibadah di bulan Ramadhan ibarat melakukan sebuah Perjalanan. Layaknya sebuah perjalanan pada umumnya, maka dibutuhkan persiapan dan perbekalan yang memadai.

Tujuan perjalanan kita sudah jelas, yakni sebuah Pulau yang bernama PULAU TAQWA. Sebagaimana yg disebutkan dalam penghujung Qs. 2 : 183 berbunyi : "...La'allakum Tattaquun".

Sedangkan titik keberangkatan kita adalah di sebuah Pantai yang disebut PANTAI RAMADHAN.

Adapun waktu yang diberikan kepada kita untuk dapat menyelesaikan perjalanan tersebut adalah 1 BULAN, tidak kurang, tidak lebih.

Oh iya, perjalanan ini dibagi menjadi 3 buah Etape, yakni :
Etape-1 : Perjalanan menuju PULAU KASIH SAYANG
Etape-2 : Perjalanan menuju PULAU AMPUNAN
Etape-3 : Perjalanan menuju PULAU PEMBEBASAN SIKSA NERAKA

Lalu utk bisa mencapai PULAU TAQWA, kendaraan apakah yang kita gunakan?
1. Bagi orang2 yg BERIMAN, maka kendaraan mereka adalah PERAHU yg TERBAIK
2. Bagi orang2 yg IMANnya PAS2-AN, maka kendaraan mereka adalah BAMBU/GETEK
3. Bagi orang2 yg TIDAK BERIMAN, maka mereka harus BERENANG

Apakah dengan sebuah PERAHU kita sudah bisa berangkat?

Tentu saja BELUM...

Dibutuhkan DAYUNG utk dapat memacu laju PERAHU kita. Nah, DAYUNG itu diibaratkan kualitas PUASA kita, "...kutiba 'alaikumussiyaam...". Barang siapa yg PUASAnya baik, maka diibaratkan Ia mengayuh DAYUNGnya dengan baik dan cepat.

Sahabat yg smart, apakah cukup hanya dengan PERAHU & DAYUNG?

Tentu saja BELUM....

PERAHU kita butuh LAYAR agar dapat memacu PERAHU melaju lebih cepat lagi.
Nah, LAYAR itu diibaratkan sebagai kualitas SHOLAT TARAWIH kita tegakkan. Semakin baik kualitas SHOLATnya, maka semakin tegak pula LAYAR PERAHU kita.

PERAHU... sudah, DAYUNG... sudah, LAYAR... sudah. Apa lagi ya?
Oh iya, kita butuh KOMPAS sebagai PENUNJUK ARAH/JALAN. Nah, KOMPAS ini tidak lain adalah AL-QUR'AN.

Baca Qs. 2 : 185. Agar supaya kita tidak tersasar ke PULAU yg lain maka kita harus gunakan AL-QUR'AN. Betapa banyak kita saksikan, orang yg melakukan perjalanan di bulan Ramadhan akan tetapi sampainya bukan di PULAU TAQWA, melainkan PULAU 'MATAHARI', PULAU 'RAMAYANA', PULAU 'KAPUK', dll, itu karena mereka tidak menggunakan AL-QUR'AN sebagai KOMPAS perjalanan mereka.

PERAHU, DAYUNG, LAYAR, KOMPAS, bisa berangkat?Belum ! Lho Kenapa ? Apa lagi ?Ingat, perjalanan kita cukup lama, 1 BULAN. Kita mesti menyiapkan ALAT EMERGENCY yg kita butuhkan saat keadaan darurat. Qs. 2 : 186 menyebutkan pentingnya DOA.

Alhamdulillah, perjalanan pun bisa kita mulai...
Ingat, 3 Etape yg mesti ditempuh. Kendalikan PERAHU, kayuh DAYUNG kita, tegakkan LAYAR, baca KOMPAS setiap saat, siapkan ALAT EMERGENCY, agar laju PERAHU kita tidak tersasar atau tenggelam. Hiiiii... sere

10 Malam pertama, etape KASIH SAYANG kita lalui. Berlanjut ke etape-2 AMPUNAN.
Tiba di etape-3 atau yg terakhir, dimana gelombang ujian, cobaan dan godaan semakin besar. Untuk menenangkannya kita disunnahkan utk I'TIKAF dan di akhir perjalanan kita diperintahkan utk membersihkan/mengurangi muatan PERAHU kita dengan membayar ZAKAT, sambil terus men-DAYUNG menggenapkan bilangan PUASA dan meng-AGUNG-kan ASMA ALLAH.

Demikianlah, perjalanan 1 BULAN kita arungi, semoga kelak PERAHU kita bisa bersandar di PULAU TAQWA. Amin...

Semoga bermanfaat adanya.
Selamat Menunaikan Ibadah Ramadhan.
Selamat Menempuh Perjalanan ke PULAU TAQWA.

Salam SIP n TOP !!!
Smart Motivator Limpad Hadi Pratama

Senin, 10 Agustus 2009

MAKEOVER CHALLENGE DALAM RANGKA HUT KE-58 IKATAN BIDAN INDONESIA CABANG INDRAMAYU



Smart Motivator | Limpad Hadi Pratama Berfoto Bersama Pengurus Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Cabang Indramayu dan Panitia HUT Ke-58 IBI Cabang Indramayu.



Smart Motivator | Limpad Hadi Pratama tampil Full Power memberi semangat kepada 400 Ibu Bidan yang sangat Luar Biasa.....



Dengan senyum khasnya, Smart Motivator | Limpad Hadi Pratama mengajak Ibu Bidan untuk bisa bekerja dengan penuh Cinta.



Pepatah Arab berbunyi, "Orang yang ndak punya, ndak akan bisa memberi". Oleh karenanya Smart Motivator | Limpad Hadi Pratama memotivasi para Ibu Bidan agar memiliki Cinta dan Kepedulian dalam diri mereka, agar bisa memberikannya pada pasien yang ditolongnya.



"Ibu2 Bidan yang smart, bekerjalah dengan penuh Ikhlas. Are You Ready !!!"


Membuka Pikiran, Mata dan Hati.....



Konsentrasi Penuh.....



Ada senyum.....



Ada Tangis.....



Instrospeksi dan Mencari Makna.....

Mr.Lim Bersama Tim Trainer & Crew Minaret Seven Bandung



Smart Motivator | Limpad Hadi Pratama beserta Tim Trainer & Crew Minaret Seven Bandung berkesempatan memberikan Training "Operational Excellence Management System" bagi 1.500 orang karyawan Wellwork PT. Chevron Pacific Indonesia, di Kota Duri - Riau.

Program training ini agak berbeda dengan training2 lainnya karena dalam penyampaiannya digunakan metode Interactive with Multimedia, Experiential Learning with Games & Simulation, Case Study, and Touching By Heart with Emotional and Spiritual Power.

Salam SIP n TOP !!!

MAKEOVER CHALLENGE FOR EMPLOYEE


Dare to Dream | Dare to Change | Dare to Success
Program MAKEOVER CHALLENGE FOR EMPLOYEE kami tawarkan ke hadapan Anda. Program Pelatihan Pengembangan Diri ini sangat cocok bagi Anda yang berkeinginan kuat untuk melakukan perubahan diri menuju perubahan hidup. Dalam Program dua hari yang sangat menantang dan penuh inpirasi ini, Anda diajak untuk berani membuka diri, menghancurkan belenggu diri dan rintang yang ada, merancang dan menyusun langkah demi langkah peta jalan menuju masa depan, mencapai impian dan tujuan hidup Anda. Rasakan sensasi yang berbeda, yang belum pernah Anda rasakan di program training manapun bersama Smart Motivator | Limpad Hadi Pratama yang telah berpengalaman sejak tahun 1998 memfasilitasi lebih dari 160.000 orang peserta dari berbagai kalangan & profesi, mulai dari pejabat pemerintahan, profesional, karyawan, anggota legislatif, dokter, bidan, perawat, trainer, dosen, guru, dll.

MAKEOVER CHALLENGE : SELF IMPROVEMENT PROGRAM

MAKEOVER CHALLENGE : SELF IMPROVEMENT PROGRAM

KESAN & PESAN ALUMNI PROGRAM MAKEOVER CHALLENGE STIKES INDRAMAYU 2009



SPIRITUAL JOURNEY FOR STUDENT 2009



SPIRITUAL JOURNEY FOR STUDENT 2009 adalah hasil kerja sama antara Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Barat dengan Trustco Pontianak. Hadir sebagai Lead Facilitator adalah Smart Motivator | Limpad Hadi Pratama dari Jakarta. Mengambil tempat di Hotel Merpati, Pontianak, Program SJS 2009 ini diikuti oleh 94 orang peserta yang merupakan siswa/i SMA dan SMK se-Kalimantan Barat. Selama 3 hari, tepatnya mulai tanggal 22-24 Juli 2009 para peserta diajak untuk mau membuka diri, melakukan perubahan diri untuk perubahan hidup, cerdas spiritual, raih prestasi belajar. Salam Sip n Top !!!